Kamis, 03 Mei 2012

Puding Lapis Coklat Strawberry



Bismillah...

Di rumah punya banyak stok agar-agar bubuk bawaan dari Indonesia, kadang-kadang sampai kelupaan gak ditengok dilemari gudang bahan makanan...tahu-tahu ntar sudah expired/kadaluarsa. Alhamdulillah masih belum pada kadaluarsa...masih bisa dibuat dessert, penyejuk tenggorokan dan lambung. He he hee...

Puding coklat dan strawberry ini menggunakan agar-agar bubuk yang berlabel "agar-agar rasa", yang didalamnya sudah ada kandungan coklat bubuk dan perasa strawberry, terus bubuk agar-agarnya juga dicampur bubuk konyaku (jelly). Jadi tekstur dan serat pudingnya lebih lembut dan sedikit kenyal...karena ada penambahan jelly bubuk. Anak-anak dirumah memang lebih suka puding yang didalamnya ditambah jelly...karena nggak terlalu padat atau keras, ditelannya nglenyer... :)




Puding Lapis Coklat Strawberry
Resep: Ita-DapurGriyaKhayangan

Bahan:

Bahan Lapisan Coklat:
1 bks agarasa rasa coklat
100 gr gula pasir
100 ml susu kental manis
700 ml susu cair
20 gr coklat blok (DCC) cincang agak halus
1/2 sdt vanili bubuk
sedikit garam

Bahan Lapisan Strawberry:
1 bks agarasa rasa strawberry
100 gr gula pasir
100 ml susu kental manis
700 ml susu cair
1/2 sdt vanili bubuk
sedikit garam
sedikit pewarna merah muda

Bahan Vla:
10 gr tepung maizena
10 gr tepung kustard
750 ml susu cair tawar
100 gr gula pasir
1/4 sdt garam
1/2 sdt vanili bubuk
1 buah kuning telur ukuran sedang
1/2 sdm mentega unsalted/tawar





Cara Membuat:

1. Lapisan Coklat: campur menjadi satu semua bahan, panaskan diatas kompor, aduk-aduk agar tidak menggumpal. Masak hingga mendidih...segera angkat. Tuangkan kedalam cetakan agar-agar/puding, diamkan agar mendingin.

2. Lapisan Strawberry: campur menjadi satu semua bahan, panaskan diatas kompor, aduk-aduk agar tidak menggumpal. Masak hingga mendidih...segera angkat, tunggu agar hilang dulu uap panasnya, dan agak hangat. Tuangkan diatas lapisan agar-agar warna coklat...pelan-pelan menuangnya, agar cairan yang panas tidak merusak lapisan coklat dibawahnya.

3. Dinginkan sebentar..lalu masukkan kedalam lemari es supaya puding lebih set dan padat. Setelah bener-bener dingin..dan mengeras, sajikan bersama vla vanila.


Cara Membuat Vla Vanila:

1. Campur semua bahan vla dalam panci perebus...kecuali kuning telur dan mentega, aduk rata dengan wisk. Lalu rebus diatas panas api sedang sambil tetap diaduk-aduk dengan wisk.

2. Kocok lepas kuning telur, lalu ambil 2 sendok sayur larutan vla yang sedang direbus, aduk-aduk cepat agar telur tidak matang kena panas.

3. Masukkan campuran telur tersebut kedalam larutan vla yang sedang direbus, aduk-aduk segera hingga tercampur rata, aduk terus sampai larutan mengental dan meletup-letup, masukkan mentega dan aduk lagi hingga larutan vla menjadi halus licin dan mengental. Angkat segera dan pindahkan kedalam wadah vla vanila. Siap untuk dijadikan pelengkap puding.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar