Ciskek yang saya buat ini resepnya dari majalah Sedap Pemula yang berjudul Almond Cheese Cake. Terinspirasi dengan Japanese Cheese Cake yang sering saya baca resepnya kebanyakan menggunakan resep dari Yasaboga.
Naah...setelah saya coba membuat ciskek ini, seperti biasa sedikit saya modif dari komposisi timbangan bahan, ada yg ditambah atau dikurangi, subhanallah enak sekali dan lembut tekstur cakenya. Jika ingin coba...gak akan merasa menyesal koq, dijamin deeh... :)
The Best Moist My Cotton Cheese Cake
Source: Majalah Sedap Pemula (Almond Cheese Cake)
Modifikasi: Ita-DapurGriyaKhayangan
Bahan A:
200 gr cream cheese
150 gr susu cair
50 gr butter unsalted
Bahan B:
60 gr tepung terigu
20 gr tepung maizena60 gr tepung terigu
6 butir kuning telur
1/4 sdt garam halus
1/2 sdt air jeruk lemon
---> Campur semua bahan menjadi satu dengan mengaduk pakai wisk
Bahan C:
6 putih telur
1/2 sdt air jeruk lemon
---> Campur semua bahan menjadi satu dengan mengaduk pakai wisk
Bahan C:
6 putih telur
1/2 sdt tepung maizena (dimasukkan saat mengocok putih telur, agar putih telur kokoh)
120 gr gula pasir
foto di bawah ini saat cake sehabis matang dan sudah agak dingin, dibalikkan diatas rak kawat.
Cara Membuat:
1. Bahan A: Tim cream cheese dan susu cair hingga meleleh dan jangan sampai mendidih. Tambahkan butter, aduk sampai butter meleleh. Aduk rata lalu angkat dan sisihkan.
2. Setelah hangat, tuang ke dalam Bahan B, aduk kedua campuran tersebut hingga rata dan halus. Jika masih ada yang bergerindil bisa disaring.
3. Bahan C: kocok dengan mixer putih telur, tambahkan 1 sdt tepung maizena dan gula sedikit demi sedikit, kocok hingga mengembang (soft peak).
5. Tuang sedikit demi sedikit Bahan C ke dalam adonan campuran tepung, aduk rata. Tuang lagi sisa Bahan C ke dalam campuran tepung hingga habis. Kemudian aduk perlahan hingga tercampur rata (sistem aduk balik).
6. Tuang ke dalam loyang bulat bongkar pasang diamter 22 cm yang dialasi kertas roti dan tanpa diolesi margarin. Rendam loyang berisi adonan ini ke dalam loyang kotak berisi air (di tim dalam oven/au bien marie)
7. Lalu oven dengan suhu 180'C selama kurang lebih 1 jam, atau sampai matang sesuai karakter oven masing2..bisa kurang atau lebih.
8. Setelah matang, keluarkan dari oven...letakkan diatas rak pendingin. Tunggu sampai dingin...atau masukkan kedalam kulkas beberapa waktu lalu siap untuk dinikmati.
9. Saya lebih suka menikmati Cheese Cake ini tanpa ada topping apa pun, polos dan simpel aja seperti yang terlihat di foto, lalu di potong slices...lembuut dan cheeze banget.
Mbak Aries, untuk loyang yang dipake untuk ngrendem cake didalam oven penampakannya seperti apa yaa...
BalasHapuspengen coba, tp masih bingung dengan teknik tim dalam ovennya, apa nantinya air yang didalam loyang tersebut ga akan menguap/ habis ya?
Terimakasih